Monday, June 30, 2014

4 Otot yang Harus Dilatih Untuk Mendapatkan Perut Sixpack

Posted by: Astrid Soenarko ,
Six Pack dalem
Memiliki perut sixpack adalah target Anda di tahun ini? Namun, sejauh mana Anda mengenal bagian tubuh yang selama ini Anda latih tersebut untuk mewujudkannya.  Karena faktanya, masih banyak pemahaman keliru mengenai treatment untuk mendapatkan perut yang sempurna.
Ya, semakin Anda mengetahui dan memahami bagian otot perut, maka semakin mudah pula Anda mendapatkan penampilan perut sixpack. Memiliki perut yang sixpack bukan hanya bagaimana Anda melatih otot perut ratusan kali, tetapi sejauh mana Anda mengenal anatomi otot perut dengan benar.
Otot sixpack, terdapat pada otot perut bagian depan yang dalam istilah asing di sebut Anterior Wall Abdominal MusclesSebelum Anda membentuknya dengan beragam latihan, kenali terlebih dahulu 4 bagiannya agar usaha Anda semakin efektif dalam mendapatkan perut yang indah.
Anatomi otot perut
Rectus Abdominus
Adalah bagian otot yang membentuk “sixpack”. Rectus berarti lurus dan abdominus berarti perut, yang berarti otot ini berada tegak lurus pada perut. Otot ini berguna untuk menjaga tulang belakang dan panggul tetap stabil.
External Oblique
Otot ini berada di belakang tulang rusuk bagian bawah dan melintas menuju panggul. Otot ini juga berguna untuk menunjang pergerakan tulang belakang. Selain itu, external oblique juga berguna menjaga kestabilan tulang belakang saat melakukan latihan yang membuat tubuh menekuk ke samping.
Internal Oblique
Otot ini berada di bawah otot external oblique. Otot ini membantu pergerakan tulang belakang saat melakukan latihan seperti crunch. Selain itu, otot ini juga berperan menstabilkan tulang belakang ketika melakukan gerakan memutar atau membungkuk.
Transversus Abdominus
Merupakan otot yang berada paling dalam di antara ketiga otot yang lain. Transversus Abdominus berperan dalam menstabilkan punggung bagian bawah. Para ahli menyatakan bahwa saat melakukan aktivitas seperti berjalan, berlari, dan sebagainya, otot ini adalah yang pertama kali aktif bergerak. Otot ini tidak dapat terlihat layaknya otot sixpack, karena letaknya yang berada terlalu dalam pada perut Anda.
sumber: http://mensjourneyid.com/4-otot-yang-harus-dilatih-untuk-mendapatkan-perut-sixpack/

No comments:

Post a Comment