Thursday, January 10, 2013

Pembahasan UN Biologi 2010


1. Perhatikan diagram siklus menstruasi pada wanita berikut dan hubungannya dengan perubahan hormon yang mengendalikannya.




Dari diagram tersebut fase menstruasi terjadi bila kedua hormon pada kedudukan...
A. 1
B. 2.
C. 3
D. 4
E. 5



Jawaban E
Pembahasan:
Fase menstruasi terjadi apabila hormon estrogen dan progesteron mengalami penurunan.

2. Perhatikan gambar proses pernapasan berikut:



Pernyataan yang tepat berhubungan dengan gambar sistem pernapasan tersebut adalah....
A. gambar A otot antar rusuk kontraksi, tulang rusuk terangkat, udara masuk
B. gambar A otot antar tulang rusuk relaksasi, tulang rusuk terangkat, udara masuk
C. gambar B otot antar rusuk kontraksi, tulang rusuk turun, udara keluar
D. gambar B otot antar rusuk relaksasi, tulang rusuk turun, udara masuk
E. gambar B otot antar tulang rusuk kontraksi, tulang rusuk turun, udara masuk

Jawaban A
Pembahasan:
Pernapasan dada pada fase inspirasi (A)
Otot antar tulang rusuk berkontraksi sehingga tulang rusuk terangkat ke atas, rongga dada membesar, paru-paru mengembang, akibatnya tekanan udara dalam paru-paru mengecil sehingga udara dari luar masuk ke dalam.

Pernapasan dada pada fase ekspirasi (B)
Otot antar tulang rusuk berelaksasi sehingga tulang rusuk turun kembali pada kedudukan semula sehingga rongga dada mengecil, paru-paru mengempis, akibatnya tekanan udara dalam paru-paru membesar sehingga udara keluar.

3. Barbagai macam aktifitas manusia memerlukan berbagai macam garak. Gerak kepala melihat keatas di sebut dengan....
A. fleksor
B. elevator
C. ekstentor
D. supinator
E. abduktor

Jawaban B
Pembahasan:
Adanya persendian memungkinkan gerakan yang bermacam-macam. Berbagai gerak dengan persendian dikontrol oleh kontraksi otot.

Fleksor : adalah gerak menekuk atau membengkokkan.
Ekstensor : adalah gerakan untuk meluruskan.
Adduktor : adalah gerakan mendekati tubuh.
Abduktor : adalah gerakan menjauhi tubuh.
Elevator : adalah gerakan mengangkat/menengadah.
Depressor : adalah gerakan menurunkan.
Supinator : adalah gerakan menengadahkan tangan.
Pronator : adalah gerakan menelungkupkan.

4. Bagian yang diberi tanda X berfungsi untuk....



A. mencegah kembalinya aliran darah ke bilik
B. memompa darah keseluruh tubuh
C. memcegah kembalinya aliran darah ke serambi
D. memompa darah ke paru-paru
E. mengalirkan darah ke serambi

Jawaban B
Pembahasan:
Bagian bertanda X adalah bilik/ventrikel kiri. Dinding ventrikel lebih tebal dibandingkan dengan atrium. Dinding ventrikel kiri lebih tebal dari ventrikel kanan. Hal ini berkaitan dengan fungsinya yakni memompa darah ke seluruh tubuh.

5. Secara berurutan enzim pepsin dan tripsin dahasilkan oleh organ bernomor....

A. 1 dan 3
B. 2 dan 4
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
E. 5 dan 1

Jawaban C
Pembahasan:
1. Kantong empedu
2. Hati
3. Lambung
4. Pankreas
5. Usus halus
Enzim pepsin dihasilkan oleh kelenjar di lambung berupa pepsinogen
Enzim tripsin dihasilkan oleh kelenjar pankreas

6. Mata dapat melihat dalam kondisi remang-remang maupun terang. Kemampuan ini disebabkan adanya….
A. daya akomodasi yang dimiliki lensa mata
B. daya akomodasi yang dimiliki otot mata
C. pengaturan cahaya yang masuk oleh iris
D. pengaturan cahaya yang masuk oleh pupil
E. pengaturan cahaya yang masuk oleh retina

Jawaban D
Pembahasan:
Mata dapat melihat dalam kondisi remang-remang maupun terang karena adanya daya akomodasi ( kemampuan pupil untuk membesar atau mengecil ). Pupil atau anak mata adalah pembukaan di tengah mata. Cahaya masuk lewat pupil dan diteruskan melalui lensa mata, yang memusatkan bayangan ke retina. Ukuran pupil dikendalikan oleh otot. Bila perlu banyak cahaya, pupil membesar. Bila cahaya bertambah terang, pupil bertambah kecil.

7. Di dalam ginjal, proses filtrasi untuk pembentukan urine primer terjadi pada bagian P. Hasil filtrasi menunjukkan bahwa masih banyak zat yang diperlukan tubuh sehingga urine primer direabsorbsi oleh bagian Q dan kemudian diaugmentasi oleh bagian R dan terbentuklah urine yang sesungguhnya yang terkumpul dalam bagian S. Bagian S pada pernyataan tersebut adalah…
A. pelvis renalis
B. tubulus kolektivus
C. badan malpighi
D. kapsul bowman
E. tubulus kontortus distal

Jawaban B
Pembahasan:
Proses pembentukan urine di dalam ginjal terdiri 3 tahap yaitu
1. Filtrasi : Penyaringan zat sampah yang dapat menjadi racun. Filtrasi dilakukan di kapsul Bowman tepatnya pada glomelurus yang menghasilkan urine primer.
2. Reabsorbsi : penyerapan kembali zat-zat yang berguna. Reabsorbsi terjadi di tubulus kontortus proksimal, lengkung henle, dan sebagian tubulus kontortus distal. Hasilnya berupa urine sekunder.
3. Augmentasi : Pengeluaran zat yang tidak diperlukan dan tidak dapat disimpan dalam tubuh. Urine sekunder dari tubulus kontortus distal akan turun menuju tubulus kolektivus. Pada tubulus kolektivus masih terjadi penyerapan ion N+, Cl-, dan urea sehingga terbentuk urine sesungguhnya. Kemudian, urine dibawa ke pelvis renalis untuk dialirkan melalui ureter menuju vesika urinaria ( kandung kemih ) yang merupakan tempat penyimpanan sementara urine.

8. Sekelompok siswa melakukan percobaan menanam biji kacang hijau dalam 2 pot:
1. Pada masing-masing pot ditanam 5 butir biji kacang hijau.
2. Pot pertama setiap hari disiram 100 cc.
3. Pot kedua setiap hari disiram 200 cc.
4. Setelah satu minggu ternyata tanaman yang tumbuh di pot pertama lebih tinggi dari tanaman kedua.

Pernyataan mankah yang tepat berkaitan dengan percobaan tersebut?
A. Kandungan oksigen dalam tanah mempengaruhi pertumbuhan kecambah.
B. Volume air yang diserap mempengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah.
C. Respirasi akar kecambah mempengaruhi pertumbuhan kecambah.
D. Cahaya pada percobaan tersebut mempengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah.
E. Kecepatan pertumbuhan kecambah pada pot 2 dipengaruhi aerasi tanah.

Jawaban C
Pembahasan:
Kecambah merupakan suatu organisme yang walaupun ia masih belum berkembang dengan sempurna tetapi sudah bisa melakukan pernapasan.

Pada tumbuhan di pot pertama, tumbuhan dapat tumbuh lebih tinggi karena disiram tidak berlebih. Pada tumbuhan di pot kedua tumbuhan tidak lebih tinggi karena terlalu banyak air. Semakin banyak air, maka akar kecambah akan semakin sulit berespirasi. Sedangkan kecambah dalam pertumbuhannya sangat memerlukan O2.

9. Biji tomat direndam, setelah beberapa hari kemudian, biji tomat mengalami perkecambahan. Pertumbuhan biji tomat tersebut dipengaruhi oleh faktor…
A. air untuk pertumbuhan akar
B. zat makanan dalam air
C. air untuk hidrolisis amilum
D. suhu untuk mengoptimalakan metabolisme
E. oksigen untuk perkembangan sumber energi

Jawaban A
Pembahasan:
Air sangat dibutuhkan dalam proses perkecambahan. Proses perkecambahan dimulai dengan adanya peristiwa imbibisi yaitu masuknya air ke dalam biji sehingga menyebabkan biji membengkak kemudian pecah.

10. Perhatikan gambar kloroplas di bawah ini!

Fotosintesis berlangsung dalam 2 tahap, tahap reaksi terang dan reaksi gelap. Reaksi terang dan reaksi gelap berlangsung pada bagian bernomor…
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5

Jawaban E
Pembahasan:
1. Membran luar
2. Membran dalam
3. Lamela
4. Tilakoid
5. Stroma

Di dalam kloroplas terdapat pigmen klorofil yang berperan dalam proses fotosintesis. Kloroplas mempunyai bentuk seperti cakram dengan ruang yang disebut stroma sebagai tempat terjadinya reaksi gelap. Stroma ini dibungkus oleh dua lapisan membran. Membran stroma ini disebut tilakoid, yang di dalamnya terdapat ruang-ruang antar membran yang disebut lokuli. Di dalam stroma juga terdapat lamela-lamela yang bertumpuk-tumpuk membentuk grana (kumpulan granum). Granum sendiri terdiri atas membran tilakoid yang merupakan tempat terjadinya reaksi terang.


#sumber:buku kumpulan soal dan pembahasan UN
sumber artikel:http://rheinyaldila12.blogspot.com/2012/03/pembahasan-soal-un-biologi-2010-16-30.html

No comments:

Post a Comment